Tahun ini TBM Vertex FK UNEJ
kembali dipercaya untuk menjadi tim medis pada kegiatan Pengenalan Kehidupan
Kampus (PK2) Universitas Jember yang diadakan pada 13 Agustus sampai 24 Agustus
2017 yang berlokasi di Stadion Unej, Lapangan Unej, dan Fakultas di Universitas
Jember. TBM Vertex dalam kegiatan ini bertugas menjadi tim medis yang siap
siaga apabila ada panitia atau peserta yang sakit ketika kegiatan PK2
berlangsung.
Jobmedis PK2 dimulai
dari menjadi tim medis ketika Gladi Bersih pada tanggal 13 Agustus 2017.
Kemudian dilanjutkan dengan menjadi tim medis di beberapa fakultas Universitas Jember pada tanggal 14-18 Agustus
2017. Setelah itu, diadakan PBB di beberapa lokasi di Universitas Jember
sehingga tim medis harus dibagi menjadi beberapa pos dan diletakkan di lokasi
tertentu. Kemudian pada tanggal 25 Agustus 2017 diadakan latihan formasi untuk
seluruh Fakultas di stadion Universitas Jember. Pada hari terakhir tanggal 26
Agustus 2017 diadakan formasi di stadion, jalan sehat, dan juga inagurasi oleh mahasiswa
baru.
0 komentar:
Posting Komentar